Kegiatan menggosok gigi di KB-TK Selaras Cita merupakan bagian dari pembiasaan hidup sehat sejak dini. Anak-anak diajarkan cara menyikat gigi yang benar melalui praktik langsung, pendampingan guru, dan media edukatif yang menarik. Tujuan kegiatan ini adalah untuk menanamkan kebiasaan menjaga kebersihan gigi dan mulut, serta mencegah masalah kesehatan gigi sejak usia dini.
